Senin, 01 Februari 2010

Deskripsi Ulang Mata Kuliah Elektronika Analog/Praktikum (MTE410)/(MTE411)

0 komentar
Untuk keseragaman pengajaran mata kuliah dan praktikum Elektronika Analog, maka kami mendeskripsikan ulang materi untuk mata kuliah tersebut.


Satuan Acara Perkuliahan Mata Kuliah Elektronika Analog :



Satuan Acara Perkuliahan Mata Kuliah Praktikum Elektronika Analog :


Di bawah ini kami lampirkan deskripsi mata kuliah beserta pustaka yang ada di kurikulum S1 PTE. Demikian pemberitahuan kami, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Koordinator Mata Kuliah Elektronika Analog S1 PTE



MTE 410- Elektronika Analog 2 sks/2 js

Tujuan
  1. Memberikan pengetahuan dan pemahaman pada mahasiswa tentang: bahan, struktur, karakteristik, parameter, dan model dari diode dan transistor.
  2. Memberikan pengetahuan dan pemahaman pada mahasiswa tentang analisis rangkaian penguat pada frekuensi rendah, menengah, dan tinggi.
  3. Memberikan pengetahuan dan pemahaman pada mahasiswa tentang cara kerja dan analisis rangkaian penguat daya, dasar-dasar op-amp, dan aplikasinya.
Deskripsi

(1) Bahan semi konduktor dan pn junction; (2) Dioda: struktur, karakteristik, rectifier ½ gelombang, gelombang penuh, dan bridge; (3) Parameter dan model diode; (4) Rangkaian diode: clipper, clamper, dan voltage multiplier; (5) Transistor bipolar dan unipolar: struktur, karakteristik dan parameter, serta model dc transistor; (6) Desain titik kerja yang stabil dan model rangkaian sinyal kecil; (7) Amplifier satu tahap pada frekuensi menengah, cascade, deferensial, dan stabilitas; (8) Menentukan penguat tegangan, arus dan daya, serta impedansi input dan output; (9) Analisis penguat multi tahap, umpan balik, dan stabilitas; (10) Desain rangkaian penguat dan penguat daya (A, B, C, dan se-jenisnya; (11) Perencanaan broadband amplifier; (12) Operasional amplifier, penjumlah, pengurang, komparator, dan inverter ; (13) Diferensiator, integrator, Schmitt trigger, clamping, dan clipper; (14) Aplikasi op-amp: multi vibrator astabil, bistabil, dan mono stabil.

Pustaka

  1. Floyd, Thomas L. 2005. Electronic Devices. New Yersey: Prentice Hall.
  2. Paynter, Robert dan Boydell, Toby. 2006. Introductory Electronics Devices and Circuits. Singapore: Pearson Education Asia.
  3. Floyd, Tom dan Buchla, Dave. 2002. Fundamentals of Analog Circuits. New Yersey: Prentice Hall.
  4. Grob, Bernard dan Mitchel, Schultz. 2003. Basic Electronics. Singapore: McGraw-Hill Education.
  5. Schuler, Charles A. 2003. Electronics Principles and Applications New York: McGraw-Hill.
  6. Anderson, Betty Lise dan Anderson, Richard L. 2005. Fundamentals of Semiconductor Devices. Singapore: McGraw-Hill Education.

MTE 411 - Praktikum Elektronika Analog 1 sks / 2 js

Prasarat:

Tujuan
  1. Memberikan pengetahuan dan keterampilan pada mahasiswa tentang sifat dan karakteristik diode.
  2. Memberikan pengetahuan dan keterampilan pada mahasiswa tentang sifat dan karakteristik transistor.
  3. Memberikan pengetahuan dan keterampilan pada mahasiswa tentang cara melakukan desain dan analisis rangkaian penguat pada frekuensi rendah, menengah, dan tinggi.
  4. Memberikan pengetahuan dan keterampilan pada mahasiswa tentang cara melakukan desain dan analisis rangkaian penguat daya, op-amp, dan aplikasi-aplikasinya.
Deskripsi

Praktikum Elektronika Analog terdiri dari beberapa modul. Modul-modul tersebut adalah:; (1) Karakteristik diode; (2) Penyearah ½ gelombang, gelombang penuh, dan bridge; (3) Rangkaian clipper, clamper, dan voltage multiplier; (4) Karakteristik transistor; (5) Amplifier satu tahap pada frekuensi menengah, cascade, dan diferensial; (6) Penguat tegangan, arus, dan daya, serta impedansi input dan output; (7) Penguat multi tahap, umpan balik, dan stabilitas; (8) Rangkaian penguat daya: A, B, C, dan AB; (11) Broadband amplifier; (12) Operasional amplifier dan aplikasi-aplikasinya.

Pustaka

  1. Wolf, Stanley dan Smith, Richard F. M. 2004. Student Reference Manual for Electronic Instrumentation Lab. Singapore: Pearson Education Asia.
  2. Stadtmiller, D. Joseph. 2004. Electronics: Project Management and Design. Singapore: Pearson Education Asia.
  3. Spencer, Richard dan Ghausi, Davis Mohammed. 2003. Introduction to Electronic Circuit Design. New Yersey: Prentice Hall.
  4. Cook, Nigel P. 2004. Electronics A Complete Course. New Jersey: Prentice Hall.
  5. Floyd, Thomas L. 2005. Electronic Devices. New Yersey: Prentice Hall.
  6. Paynter, Robert dan Boydell, Toby. 2006. Introductory Electronics Devices and Circuits. Singapore: Pearson Education Asia.

Sudah membaca yang di bawah ini ?



0 komentar:

Posting Komentar